Jumat, 01 Juni 2018

PENGERTIAN DAN MANFAAT PERLINDUNGAN TERHADAP ASPEK-ASPEK (CONFIDENTIALITY,INTEGRITY,AVAILABILITY) PADA INFORMATION SECURITY MANAGEMENT SYSTEM (ISMS)

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai pengertian dan manfaat dari perlindungan aspek-aspek confidentiality, integrity, dan availability pada ISMS (Information Security Management System)

Pengertian

ISMS (Information Security Management System) atau yang biasanya di Indosesia disebut SMKI (Sistem Manajemen Keamanan Informasi) yaitu merupakan sebuah rencana dari manajemen yang membuat rincian-rincian dari kebutuhan yang diperlukan oleh organisasi untuk diterapkan pada kontrol keamanan yang telah disesuaikan dengan kebutuhan organisasi.

Information Security Management System ini diciptakan untuk melindungi berbagai macam asset informasi dari berbagai gangguan keamanan.

Konsep utama dari Information Security Management System untuk sebuah organisasi yaitu diciptakan untuk  membuat sebuah perencanaan, penerapan, menjaga sebuah rangkaian  proses dan sistem  agar bekerja secara efektif serta mengeoperasikan suatu keamanan informasi yang ada.

Information Security Management System disebut juga sebagai menerapkan sebuah kontrol manajemen keamanan di dalam suatu organisasi untuk mendapatkan servis keamanan agar dapat memastikan mengurasi resiko yang ada serta dapat memastikan keberlangsungan bisnis yang sedang berlangsung

Service keamanan suatu informasi terdiri dari perlindungan terhadap aspek – aspek sebagai berikut :

1.    Confidentiality (kerahasiaan) yaitu merupakan aspek yang digunakan sebagai tujuan menjamin mengenai kerahasiaan suatu data dan informasi, serta dapat dipastikan bahwa informasi hanya bisa digunakan dan diakses oleh orang yang sudah ditetapkan oleh perusahaan tersebut. Dapat memastikan serta menjamin kerahasiaan data yang dikirim, diterima maupun disimpan.
2.        Integrity (integritas) yaitu merupakan aspek yang dapat melindungi bahwa data tersebut tidak bisa diubah serta diakses tanpa adanya izin dari pihak yang bersangkutan serta dapat menjamin ketepatan sebuah data yang bisa dipertanggung jawabkan dan keutuhan dari informasi tersebut.
3.          Availability (ketersediaan) yaitu merupakan  aspek yang memastika bahwa sebuah data akan ada pada saat diperlukan oleh user lain dan memastikan user dapat menggunakan suatu informasi yang telah tersedia dari perangkat yang terkait.
Manfaat

1.        ISO 27001 mengharuskan Anda terus memperbaharui sistem keamanan informasi perusahaan Anda. Dengan demikian, Anda dapat memperkirakan jumlah kebutuhan keamanan dan sumber daya yang diperlukan dalam jumlah yang tepat.
2.      Sertifikasi ini dapat memberikan jaminan dan kepercayaan kepada seluruh mitra Anda, karena manajeman perusahaan memiliki keamanan informasi standar internasional.
3.         Menjamin bahwa perusahaan Anda menggunakan kontrol keamanan informasi di lingkungan bisnis, sehingga dapat menghindari kemungkinan resiko atau gangguan.
4.    Dengan ISO 27001 ini juga akan membantu mempromosikan perusahaan Anda untuk memperluas mitra kerja.
5.           Operasionalisasi perusahaan akan berjalan lancar karena tugas-tugas terorganisir dan proses bisnis dapat teridentifikasi secara jelas.
6.     Dalam pengelolaan keamanan informasi, ISO 27001 dapat membantu perusahaan untuk menjalankan perubahan-perubahan secara berkesinambungan.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

What Will You Do Next 5 Years

In the next 5 years, it will be the time where I've graduated from my collage and gotten work with the knowledge that I've gained f...